Sosial  

260 Mahasiswa KPM Ditempatkan di 30 Titik Pos

banner 120x600
banner 468x60

Lensapapua–  260 Mahasiswa Kuliah Pengabdian Masyarakat akan ditempatkan di 30 titik pos pelayanan, pengabdian dan pemberdayaan Masyarakat.

Ketiga puluh titik pos pelayanan, pengabdian dan pemberdayaan Masyarakat tersebut tersebar di kabupaten sorong, dan kabupaten Raja Ampat, dengan tujuan utama program peningkatkan kesadaran masyarakat dalam bidang kebersihan dan kesehatan.

banner 325x300

Dua Mahasiswa STKIP Muhammadiyah Sorong, masing Yulianus Kalasuat dari jurusan pendidikan Biologi dan, Andi Sely Mahabrani dari jurusan pendidikan matematika mengatakan sesuai dengan arahan dan juga pembimbingan selama dua hari, mahasiswa peserta KPM dituntut agar dapat mengaktualisasikan ilmu yang dimiliki ditengah masyarakat, terutama kaitan dengan penyadaran terhadap pentingnya menjaga kebersihan dan kesehatan .

“Kalau kami dari jurusan Biologi selain menyadarkan pentingnya kebersihan dan kesehatan juga bagaimana dituntut untuk berbagi pengetahuan dalam membuat pupuk dari sampah yang bisa juga dimanfaatkan untuk peningkatan pertanian “kata Yulianus Kalasuat.

“Kami peserta dituntut agar dapat meninggalkan sesuatu yang berkesan setelah kami hadir di lokasi KPM, dan kami sadari menumbuhkan kesadaran itu tidak mudah dan butuh proses ” imbuh Shelly.

Sementara itu, Dosen penanggung jawab KPM, Aldilla mengatakan kegiatan utama mahasiswa program pemberdayaan, dan untuk kegiatan fisik diminimalisir dengan tujuan agar penyadaran masyarakat terhadap pentingnya kebersihan dan kesehatan.

“Jumlah peserta dua ratus enam puluh, kita bagi dalam tiga puluh tim di tiga puluh titik, kita harapkan ada dampak positif dengan kehadiran mahasiwa PKM, jadi tidak sekedar kegiatan biasa saja tapi lebih dari itu semua bisa terpenuhi” ujar Aldilla.

Dalam pelepasan mahasiwa KPM Selasa(14/2/2017), Ketua STKIP Muhammadiyah Sorong, Rustamadji juga mengingatkan agar mahasiswa menjaga nama baik almamater STKIP terutama dalam melaksanakan Ibadah sesuai agama yang dianut mahasiswa masing-masing. (yud/red)

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.