
Lensapapua – Wakil Bupati Sorong Suka Harjono mengimbau, untuk mendukung ketahanan pangan di daerah ini dia berharap kepada Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait di harus mendukung secara bersama, dan tidak berjalan sendiri-sendiri, jelasnya di Aimas, Selasa (29/6-2021).
Berikut, perlu adanya koordinasi lintas OPD terkait. Sehingga, Dinas Ketahanan Pangan selaku koordinator agar bagaimana ketahan pangan kita di daerah ini diimplementasikan secara baik, ingat Wabup Sorong.
Untuk ketahanan pangan di Kabupaten Sorong tentu kita harus memberi dukungan baik. Terlebih lagi kita kembali ke soal anggaran kita yang sedikit kendala, terutama dalam pembiayaan COVID-19 ini sudah terpangkas secara langsung.
“Intinya, kita harus tetap semangat. Meski anggaran kita serba terbatas, kita harus terus berjuang untuk mensosialisasikan kepada para petani maupun stakeholder yang ada agar ketahanan pangan di Kabupaten Sorong jangan ketergantungan dengan daerah lain,”beber Suka Harjono.
Stok pangan kita diupayakan harus bisa mencukupi kebutuhan. Jika, ada kelebihan baru bisa kita bantu daerah lain.
Saya menaruh optimis kita di Kabupaten Sorong merupakan lumbung sayur mayur, berbagai jenis umbian dan jenis komoditas lainnya lumayan tercukupi.
Kalau soal persentasenya, saya tidak bisa rincikan secara detail. Nanti Kepala Dinas Ketahanan Pangan yang bisa menjelaskan hal itu, tutupnya. (Rim/red)