banner 468x60

Kosekhanudnas IV Berikan Pelatihan Kepemimpinan Bagi Siswa SMPN 1 Biak Kota

banner 120x600
banner 468x60

Lensapapua, Biak – Sebagai upaya menanamkan jiwa kepemimpinan sejak dini serta memberikan karakter kepemimpinan siswa, maka kegiatan latihan Dasar Kepemimpinan siswa (LDKS) menjadi sangat penting untuk diselenggarakan. Dengan tujuan mampu meningkatkan kualitas sumberdaya manusia khususnya generasi muda.

banner 325x300

Berkaitan dengan itu Kosekhanudnas IV bekerjasama dengan SMPN 1 BIAK menggelar latihan Dasar Kepemimpinan siswa (LDKS) yang dilaksanakan di Kosekhanudnas IV mulai tanggal 22-23 November 2019 dibuka melalui sebuah Prosesi Upacara yang diikuti oleh para siswa dan siswi SMPN 1 Biak serta para Perwira ,Bintara dan tamtama Kosekhanudnas IV.(22/11/2019)

Asintel Kosekhanudnas IV Kolonel Sus. Basuki Wibowo selaku inspektur upacara membacakan sambutan Pangkosekhanudnas IV, dalam sambutannya beliau menyampaikan,Perlu disadari bahwa generasi muda merupakan potensi bangsa, karena di pundak merekalah harapan bangsa ini untuk dapat lebih maju, maka pemuda harus dibekali dengan pola pemikiran dan skill yang positif , sehingga dapat memberikan masukan energy positif bagi smp negeri 1 Biak Kota.

“Oleh karena itu , semangat belajar, semangat menambah pengetahuan dan wawasan harus selalu tumbuh. Kalian harus bisa mempersiapkan diri menghadapi tantangan dan sebagai bagian dari perkembangan dunia, karena sejarah bangsa ini akan ditentukan oleh pemudanya.”ujarnya.

Dengan adanya kegiatan yang akan berlangsung selama dua hari ini diharapkan para siswa mempunyai jiwa Patriotisme dan Nasionalisme, memiliki rasa cinta terhadap tanah air yang sangat tinggi ,sekaligus sikap hormat menghormati , toleransi dan sopan santun.

Dalam upacara tersebut turut dilaksanakan penyematan pita latihan yang disaksikan oleh para pejabat yang hadir pada saat itu diantaranya Aspers Kosekhanudnas Kolonel Adm. Imam Supangat S.Sos, Aslog Kosekhanudnas IV Kolonel Kal. Leodin Surya P.S.,P.S.T, Askomlek Letkol Lek. Feri Eka Putra, Kepala Sekolah SMPN 1 Biak Ibu Carla Jensenem, Wakil kepala Sekolah SMPN 1 Biak Bardanudin Mulyono.

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.