Lensapapua– Pelaksanaan musyawarah umum I Kwongke Saban Salukh Moi, sebagai lembaga sosial yang menghimpun kaum perempuan asli Moi, untuk ikut berperan aktif dalam berbagai kegiatan.
Kegiatan yang dilaksanakan selama dua hari itu berhasil memilih badan pengurus masa bakti 2014-2019.Terpilih sebagai Ketua Kwongke Saban Salukh Moi, Ny. Sarlota Mobalen Malagam, S.IP, bersama sejumlah badan pengurus lainnya dilantik oleh Ketua lembaga masyarakat adat (LMA) Malamoi, Silas Ongge Kalami, yang berlangsung di Aimas, Selasa 1/4.
Dalam sambutan, Ny. Sarlota mengatakan dengan terpilihnya sebagai ketua maka ia akan bekerja semaksimal mungkin bersama jajaran pengurus sesuai dengan bidang tugasnya masing-masing.
Ia berharap kepada semua yang telah dilantik dalam badan pengurus untuk ikut bergandengan tangan untuk membesarkan organisasi ini. “Kalau bukan sekarang kapan lagi perempuan Moi bangkit dan mau menunjukkan jatidiri dalam berbagai aspek,” katanya.“Tanggungjawab sebagai badan pengurus sangat perlu dilakukan sesuai dengan program kerja yang telah ditetapkan,” jelas Sarlota Malagam.
Kepada Pemkab Sorong dan Pemerintah Kota Sorong yang ikut membantu terlaksana nya kegiatan ini, Ia menyampaikan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya, karena dengan adanya organisasi ini pula yang bisa ikut mendukung berbagai program kegiatan pembangunan.
Turut hadir Walikota Sorong Drs. EC Lamberthus Jitmau, MM, Wakil Bupati Sorong Suka Hardjono, S.Sos, M.Si, Kapolres Sorong AKBP Muhammad Anwar Nazir, S.Ik, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Sorong, Ny. Nancy Malak Karundeng, SE serta tamu undangan. (rim/Red)