Sosial  

Lokakarya Mini Terkait Tumbuh Kembang Anak Dikabupaten Sorong

banner 120x600
banner 468x60

Lensapapua–   Orang tua dalam keluarga harus dapat mengawal tumbuh kembang anak, dimulai dari menyiapkan kebutuhan gizi pada makanan yang dikonsumsi sehari-hari, menyiapkan pendidikan dan kesehatan untuk masa depan yang cerah, hal ini perlu ditanamkan kepada orang tua, juga kepada kader posyandu yang memiliki peran penting mengawal tumbuh kembang anak.

banner 325x300

 

Kepala Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (P2KBP3A) Kabupaten Sorong, Dorce Kalami melalui Kabid KB dan Ketahanan Keluarga, Elizabeth Windesi mengatakan tumbuh kembang anak harus terpantau oleh orang tua, dengan pengawasan tumbuh kembang secara baik dapat dipastikan keluhan ataupun kendala tumbuh kembang anak terpantau secara baik.

 

” Orang tua punya kewajiban untuk mengetahui apa saja faktor pendukung tumbuh kembang anak, kami juga merasa perlu untuk membekali kader posyandu untuk dapat mengenal tumbuh kembang anak yang sehat, karena selama ini kader posyandu sangat membantu memberikan pelayanan kepada Ibu hamil, bayi, balita, ibu menyusui” kata Elizabeth Windesi.

 

Bupati Sorong Johny Kamuru melalui staf ahli Bupati Bidang SDM Setda Kabupaten Sorong Waode Likewaty saat membuka lokakarya mini tentang tumbuh kembang anak bagi kader posyandu mengatakan pemerintah daerah berupaya memberikan kepastian mengawal tumbuh kembang anak melalui berbagai program, satu diantaranya melalui pembinaan kader posyandu sehingga kader posyandu banyak mengenal dan memberikan solusi jika terjadi hambatan terhadap tumbuh kembang anak-anak.”

 

Kami pemerintah daerah berkomitmen untuk menyiapkan anak-anak dimulai saat kehamilan Ibu terlebih pada usia Balita sebagai usia emas pertumbuhan ekonomi tujuannya untuk menyiapkan generasi penerus yang bermutu” kata Waode Likewaty, Rabu (7/8)

 

Kegiatan lokakarya mini tentang tumbuh kembang anak bagi kader posyandu dari 32 distrik se-kabupaten Sorong. (Red/yud)

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.