banner 468x60

Bupati Sorong Dampingi Menteri Yohana Yembise Pada Kegiatan Bimtek PPPA

banner 120x600
banner 468x60
Bupati Sorong DR. Johny Kamuru saat menyampaikan sambutan.

Lensapapua–   Bupati Sorong DR. Johny Kamuru. SH. M.Si., hadiri kegiatan Bimbingan Teknis Pendampingan Pemberdayaan Perempuan dan Anak serta Perayaan hari mama-mama Lansia Komunitas Adat (KAT) yang diselenggarakan LSM Bara JP dihotel Aquarius Aimas. Senin ( 25-2/19)

 

banner 325x300

Dalam sambutan yang disampaikan Bupati Sorong mengatakan, partisipasi dan keterlibatan kaum perempuan dalam segala aspek pembangunanan sangat besar.

 

Bahkan kedudukan perempuan dalam pembangunan setara dengan laku-laki. Tidak saja menjadi objek, melainkan subjek dari pembangunan itu sendiri. Kata Bupati.

 

Lanjut dikatakan Bupati, upaya pemerintah untuk memberdayakan perempuan, sejalan dengan upaya perlindungan anak. Mengingat perempuan dan anak merupakan dua elemen yang tidak dapat dipisahkan.

Sesuai pasal 21 ayat 2 UU No.35 tahun 2014 tentang Negara berkewajiban untuk memenuhi, melindungi dan menghormati hak anak. Jelas Bupati.

 

Oleh sebab itu, Bupati Sorong sangat mengapresiasi pelaksanaan kegiatan ini sebagai bentuk langkah maju dalam memberikan upaya pemahaman kepada masyarakat luas tentang pentingnya peran perempuan dan juga memberikan perlindungan kepada anak.

 

Bupati berharap kepada OPD terkait serta stakeholder yang ada untuk dapat lebih memperhatikan mama-mama Papua yang ada dikabupaten Sorong. Harap Bupati. Red

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.