Lensapapua– Wakil Bupati Sorong Suko Hardjono,S,Sos.M,Si.Serahkan 11 unit rumah permanen type 36 kepada penduduk lokal dikampung Yeflio darat Distrik Mayamuk Kabupaten Sorong. Selasa 02/9.
Dalam sambutan yang disampaikan wakil Bupati Sorong mengatakan bahwa penyerahan bantuan ini dari bantuan dana hibah pemerintah daerah Kabupaten Sorong tahun anggaran 2014 melalui dinas kependudukan dan pencatatan sipil Kabupaten Sorong,dengan kondisi sangat layak huni dengan ketahanan yang cukup kuat yang dibangun oleh kontraktor CV.Sinai Raya.Jelas wakil Bupati.
Wakil Bupati berharap, setelah penyerahan kunci agar rumah yang telah sah dimiliki oleh warga tidak boleh diperjualbelikan, harus dirawat dengan baik,diberdayakan dengan baik karena hal ini sudah menjadi kebutuhan pokok jangka panjang yang nantinya juga sangat berguna bagi anak cucu kedepan,Katanya.
Dijelaskan bahwa nantinya Kampung Yeflio darat kedepan bakal menjadi daerah yang sangat ramai,karena tempatnya yang sangat strategis dan akan menjadi salah satu tempat wisata vaforit didaerah ini, imbuhnya.
Dalam kesempatan yang sama wakil Bupati Sorong juga menyerahkan bantuan spontanitas dari pribadinya sebanyak 100 Lembar Seng, yang akan digunakan untuk renovasi atap rumah dinas para guru yang sudah tidak layak digunakan lagi.
Wakil Bupati menambahkan agar segala administrasi yang menyangkut segala urusan birokrasi kampung agar dibuat sebaik mungkin,dan jika memungkinkan harus dibuat dokumentasinya untuk mengantisipasi jika ada pemeriksaan supaya tidak menimbulkan permasalahan. Terangnya. (Red)