Lensapapua– Kerjasama Media dan SKK Migas dalam mem-publikasikan kegiatan pengelolaan Migas di Papua Diharapkan Berkesinambungan,
Sehubungn dengan rencana strategis kehumasan industri hulu Migas yang sasarannya membangun reputasi industri hulu Migas melalui tata kelola yang efektif dan efisien dan diterima oleh seluruh pemangku kepentingan, sehingga SKK Migas
menggandeng media di Kota Sorong baik media elektronik maupun media cetak sebagai penyedia informasi yang dibutuhkan publik atau masyarakat.
Dikatakan Adhitya Cahya Utama selaku tim humas SKK Migas pusat Jakarta usai melakukan pertemuan stakeholder menemukenali pemangku kepentingan perusahaan menuju kolaborasi berkelanjutan di lingkup kerja blog Salawati Papua Barat SKK di Swisbel Hotel Sorong. Selasa (23/8)
Undang-Undang pers Nomor 40 pasal 6 tahun 1999 tentang pers, SKK Migas mengharapkan adanya kerjasama yang berkesinambungan dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat secara khusus tentang industri Migas.
Lebih lanjut disampaikannya, sebagai sinergitas media dalam kegiatan usaha hulu,
minyak dan gas bumi, kedepannya akan diadakan pemberitaan rutin terkait hulu
migas yang akan dimuat di masing-masing media di Kota Sorong, baik Media Cetak
maupun elektronik. (yud/red)