Site icon Lensapapua.com

Rakernas AMAN Akan Dilaksanakan Di Kabupaten Sorong

Lensapapua – Wakil Ketua Rakernas Aliansi Masyarakat Adat Nasional (AMAN),  Mina Setra mengatakan  terkait dengan rencana pelaksanaan kegiatan organisasi ini yang akan diikuti oleh daerah-daerah yang ada  se-wilayah Sorong Raya maupun masyarak adat nusantara, dimana Kabupaten Sorong ditunjuk sebagai tuan rumah  adalah merupakan salah satu mekanisme keputusan tertinggi kedua.

Sebelumnya ada kongres yang berlangsung lima tahun sekali, bahkan akan kita mencoba melaksanakan dua tahun sekali. Bahkan kali ini berdasarkan rakernas kali lalu,  maka ditunjuklah Kabupaten Sorong sebagai ketua pelaksana kegiatan, ujarnya di Aimas, Selasa (20/1).

Dijelaskan, pada kegiatan rakernas nanti akan dikumpulkan masyarakat-masyarakat adat dari berbagai wilayah nusantara,  baik dari Sumatera, Sulawesi, Kalimantan, Nusa Tenggara serta masyarakat adat yang lain, kata Mina Setra.

Kegiatan yang akan berlangsung 16 hingga 20 Maret  nanti, dan tanggal 15 Februari malam akan diadakan pemutaran film terkait dengan apa peran masyarakat adat terhadap kelestarian hutan, perubahan iklim dan lain sebagainya.

Kita juga sudah merencanakan bersama Pemkab Sorong yang akan dilaksanakan malam pentas budaya, dan ia berharap agar masyarakat adat yang ada di daerah ini untuk bisa terlibat aktif, dengan harapan bisa menyaksikan secara langsung, serta bisa bersilaturahim dengan masyarakat adat yang datang dari luar Papua Barat, ujarnya.

Sementara peserta yang akan menghadiri kegiatan tersebut, ujar Minta Setra, ya diperkirakan sekitar 350 orang, tapi dengan adanya nara sumber dan lain-lain maka kami perkirakan kurang lebih 500 orang.

Terkait dengan persiapan dana yang akan membiayakan kegiatan tersebut nanti, kita tidak bisa memperkirakan berapa biaya yang disiapkan, tapi tentunya kita akan bekerjasama dengan beberapa pemda untuk bersama-sama menyediakan dana, sehingga pelaksanaan kegiatan nanti bisa berjalan sesuai harapan, jelas Mina Setra.

Sementara untuk panitia lokal dalam melaksanakan rakernas nanti di Kabupaten Sorong, dimana  terpilih sebagai Ketua Dr. Johny Kamuru, SH, M.Si, Wakil Ketua Klaas Osok, S.Sos, M.Si, Sekretaris Lazarus  Malagam, S.Sos, M.Si, dan dilengkapi dengan seksi-seksi. (Red)

Exit mobile version