Lensapapua– Bertempat di halaman kantor Distrik Aimas Kabupaten Sorong,Dilaksanakan kegiatan pencanangan pekan kelambu massal yang dimotori oleh Unicef,The Global Fund,Bhakti Husada dengan mengandeng pemerintah provinsi Papua Barat bersama dengan Kabupaten Sorong. Senin 15/9.
Dalam sambutan wakil Bupati Sorong Suko Hardjono,S,Sos.M,Si. Menjelaskan bahwa pekan kelambu massal adalah program nasional yang dilaksanakan secara serentak diseluruh daerah endemik Malaria termasuk diantaranya daerah Papua dan Papua Barat.Beberapa cara pemberantasan penyakit Malaria yang dilakukan pemerintah salah satunya adalah penggunaan kelambu ber-insektisida,ujarnya.
Penggunaan kelambu ini sangat penting dilakukan oleh masyarakat untuk mencegah dan memberantas penyakit Malaria dengan beberapa alasan yang perlu dipahami yakni, untuk memutus mata rantai penularan penyakit Malaria sebagai faktor pembawa penyakit,karena dengan menggunakan kelambu resiko untuk mendapat gigitan nyamuk dan tertular penyakit Malaria dapat dihindari,imbuhnya.
Kemudian untuk memutus siklus perkembangbiakan nyamuk,karena dengan menggunakan kelambu peluang nyamuk betina untuk mendapatkan makanan atau darah tidak lagi mudah terpenuhi,sehingga proses pematangan telur nyamuk tidak bisa berjalan,dan dampaknya peningkatan populasi nyamuk bisa dihambat atau ditekan.
Maka melalui pencanangan pekan kelambu massal,pemerintah daerah mengharapkan dukungan dari seluruh unsur,baik instansi pemerintah,swasta,stakeholder dan seluruh masyarakat untuk dapat membantu mensosialisasikan pelaksanaan pekan kelambu massal dikabupaten Sorong,sehingga apa yang menjadi harapan dan target pemerintah dalam memberantas penyakit Malaria dapat tercapai,Katanya.
Kegiatan ini dihadiri oleh wakil Bupati Sorong,staf ahli,Plt kepala dinas Kesehatan,beberapa kepala distrik yang ada dilingkungan Kabupaten Sorong,bersama unsur masyarakat. (Red)