Lensapapua – Pelepasan calon jemaah haji (CJH) Kabupaten Sorong sebanyak 50 Orang menuju embarkasi Makassar dilepaskan oleh Wakil Bupati Sorong, Suko Hardjono, S,Sos.M,Si. Selasa 02/9.
Laporan Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Kabupaten Sorong, H. Rofi’ul Amri, M.Pd mengatakan bahwa,sesuai kuota CJH Kabupaten Sorong melalui kloter 4 embarkasi Makassar yang terdiri 50 orang jemaah, dengan usia termuda 20 tahun dan usia tertua 76 tahun. Sementara biaya tiket jemaah calon haji menuju embarkasi Makassar pergi dan pulang ditanggung oleh Pemerintah Kabupaten Sorong.
Dalam sambutan wakil Bupati Sorong sekaligus melepas CJH menyampaikan selamat kepada calon jemaah haji yang pada tahun ini, khususnya kloter 4 melalui embarkasi Makassar yang telah memiliki kesempatan untuk berangkat ke tanah suci, dan mendoakan semoga bisa menjadi haji mabrur, dapat kembali ke tanah suci dengan selamat dan berkumpul bersama keluarga. Ujarnya.
Ditambahkan, dalam melaksanakan ibadah ini agar dapat meluruskan niat, hanya mencari ridho Allah memenuhi panggilan-Nya, serta dapat menjaga kesehatan karena ibadah haji memerlukan kesiapan dan ketahanan fisik, dan selama berada di tanah suci tetap dapat menjadi pribadi yang santun, ditengah-tengah beraneka ragam karakter dari jemaah haji seluruh dunia. Himbaunya. (Red)