Sanggar Paw Bili Raih Juara Umum Dalam Lomba Tari Kreasi Tari Tradisional Dan Etnik

banner 120x600
banner 468x60

20141016_135421

Lensapapua–  Ketua Pembina sanggar Paw Bili se- Kabupaten Sorong (Yulianus).Berencana dalam waktu dekat akan menghadap pemerintah daerah Kabupaten Sorong (dalam hal ini Bupati Sorong-red).  katanya. Sabtu 18/10.

banner 325x300

Yulianus  sebagai ketua tim kegiatan lomba dari Kabupaten Sorong menjelaskan,  beberapa waktu yang lalu telah digelar pentas seni budaya ke-II  yang dilaksanakan di gedung Valeria Sanggeng  Manokwari  provinsi Papua Barat.

Dalam kejuaran tersebut Sanggar Paw Bili meraih juara umum dalam perlombaan tari kreasi dengan 20 Orang anggota, tari tradisional 20 Orang anggota dan etnik 10 Orang anggota termasuk ketua atau pengurus lainnya dengan total jumlah anggota sebanyak 50 Orang yang berangkat ke Manokwari dalam mengikuti lomba tersebut, jelasnya.

Meskipun keberangkatan tim ini membawa sedikit rasa kecewa karena tidak ada fasilitas yang bisa diberikan oleh pemerintah daerah dalam hal ini Kabupaten Sorong, tetapi bukan berarti kami menjadi patah semangat atau pun  memutuskan hubungan komunikasi dengan pemerintah daerah, kami tetap semangat dan berjiwa besar karena secara tidak langsung tim kami telah dapat mengangkat nama baik pemerintah Kabupaten Sorong dalam bidang kebudayaan, kata Yulianus.

Dengan keberhasilan ini sebagai manusia meskipun kami merasa kecewa akan tetapi kami berencana pada hari Senin mendatang (20/10) untuk datang menghadap sekaligus menyerahkan piala bergilir ini kepada pemerintah daerah Kabupaten Sorong dengan rasa bangga dan disertai dengan jiwa besar, Katanya.

Ia berharap melalui kegiatan-kegiatan seperti ini, kiranya pemerintah daerah bisa memberi sedikit perhatian akan arti pentingnya budaya tanah Moi ini, karena melalui budaya inilah kita dapat saling mengenal antara etnis suku yang satu dengan etnis suku lainnya, dan melalui keberhasilan yang telah kami raih ini, kiranya pihak pemerintah juga kedepan dapat memberi sedikit bantuan kepada tim kami untuk memenuhi, menunjang, memotivasi semangat kami nantinya, harap Yulianus. (Red)

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.