Batik Khas Papua Miliki Nilai Jual Yang Tinggi Pada Wisatawan Manca Negara

banner 120x600
banner 468x60

Saat Bupati Sorong Meninjau Para penjahit Batik Papua

Lensapapua–  Dengan adanya peluang wisata bahari di Kabupaten Raja Ampat, maka akan berdampak positif juga bagi masyarakat yang ada di Kabupaten Sorong. Ujar Bupati Sorong Dr.Drs.Stepanus Malak M,Si. Rabu 4/6.

banner 325x300

“Kita harus bisa menangkap berbagai peluang  dengan adanya wisata bahari dari Kepulauan Raja Ampat yang telah mendunia ini, dimana bagi warga kita di Kabupaten Sorong harus menangkap peluang itu dengan menghasilkan suatu karya, salah satunya dalam bidang batik Papua,” katanya.

Dengan mendidik masyarakat dalam membatik seperti ini merupakan suatu langkah maju bagaimana kita bisa membina masyarakat agar dapat menangkap peluang itu yang akan memiliki nilai jual secara ekonomis, dengan menjual kepada wisatawan dalam negeri maupun wisatawan dari manca Negara.Terangnya.

Hal ini memiliki peluang yang besar, apalagi batik Papua juga sudah mendunia. Begitu pula batik Papua juga sudah mulai banyak diminati oleh beberapa daerah lainnya di Indonesia. Banyak orang yang datang ke Sorong mencari batik, karena memiliki motif yang beraneka ragam.

Satu hal yang perlu diperhatikan, yaitu masalah bahannya perlu yang berkualitas.  Yang penting sejak awal kita memberi kesempatan untuk mengikuti pelatihan. Apabila sudah bisa produksi sendiri, sehigga dengan sendirinya orang akan datang untuk membeli,” kata Bupati Malak.

Kita juga bisa mencari bapak angkat dengan pihak perbankan dan itu tatacara berbisnis memang demikian adanya. Sementara dari pemerintah tidak memberi modal, hanya memberi pengetahuannya sehingga dalam waktu tertentu orang tersebut bisa membuka peluang lapangan kerja bagi masyarakat lainnya.

Memang kita juga harus membuka dan memanfaatkan daya dukung yang lain dengan adanya wisata Raja Ampat, dengan harapan agar peserta yang  sedang dibina saat ini dapat terus berlatih diri dalam kegiatan membatik sebagai pengetahuan dalam peningkatan sumber daya manusia melalui keterampilan yang diberikan sehingga ada nilai azas manfaat. (rim/Red)

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.