Lensapapua, Dalam sektor usaha ternak, biaya pakan menjadi faktor krusial. Namun, ketersediaan pakan alami, seperti rumput, di beberapa daerah seringkali terbatas. Untuk mengatasi hal ini, Anggota Komisi VII DPR RI Fraksi Partai Nasdem, Rico Sia, bersinergi dengan Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) menyelenggarakan Pelatihan Pembuatan Pakan Ternak dari Bahan Baku Lokal. Acara ini berlangsung di Aimas Hotel, Kabupaten Sorong, Papua Barat Daya, pada Rabu (24/01/24).
Indonesia memiliki beragam tanaman, termasuk tanaman pangan, hortikultura, dan perkebunan, yang seharusnya dapat dimanfaatkan sebagai bahan pakan ternak lokal. Dengan demikian, swasembada pakan bisa terwujud di Indonesia.
Dr. Wisri Puastuti, S.Pt, M.Si, Peneliti Ahli Madya Pusat Riset Peternakan BRIN, menjelaskan bahwa pelatihan ini diikuti oleh sekitar 200 orang peternak lokal. Tujuan dari pelatihan ini adalah agar para peternak mampu mandiri mengolah bahan baku lokal menjadi pakan ternak yang sehat dan bergizi.
“Upaya ini dilakukan untuk meningkatkan kualitas peternak menjadi peternak yang handal, mampu mengelola bahan baku lokal menjadi pakan berkualitas bagi hewan ternak. Hal ini tentunya akan meningkatkan kualitas daging dan nilai jual hewan,” ungkap Wisri.
Rico Sia, yang memberikan apresiasi melalui zoom meeting, berharap agar seluruh materi yang disampaikan dan dipraktikkan selama pelatihan dapat diimplementasikan dengan baik oleh para peternak lokal. Ia menekankan pentingnya memberikan pakan yang tepat dengan kandungan yang dibutuhkan untuk memicu perkembangan bobot ternak, yang berpengaruh pada nilai jual hewan.
Kegiatan ini mendapatkan apresiasi dari sejumlah peternak yang berharap pelatihan serupa dapat terus berkembang dan melibatkan lebih banyak peternak di seluruh Kabupaten Sorong. Dengan harapan bahwa manfaatnya dapat dirasakan oleh semua peternak di daerah tersebut.