Raja Ampat Terus Benahi Pembangunan Diberbagai Bidang

banner 120x600
banner 468x60

IMG_6942

Lensapapua–  Dalam rangka peningkatan kualitas pendidik dan mutu pendidikan, saat ini kami terus berupaya membenahi sarana parasarana pendidikan dan dalam berbagai bidang pembangunan lainnya.Kata Bupati Raja Ampat Marcus Wanma.Senin 14/4.

banner 325x300

Status pendidikan para guru juga terus kami tingkatkan  sesuai dengan sertifikasi yang diharapkan.Serta terus berupaya agar pendidikan di Waisai dapat menjadi sebuah sekolah unggulan yang sama halnya dengan yang ada di beberapa daerah yang lain, katanya.

Pemerintah daerah kabupaten Raja Ampat juga sudah mengadakan kerjasama dengan Unipa Manokwari dengan membangun kampus III di Waisai,  dengan jurusan perikanan dan kelautan. Bahkan untuk lokasi pembangunan kampus tersebut sudah disiapkan tanah seluas 10 hektare.

Untuk masalah kesehatan dimana di daerah cukup besar terutama masalah penyakit kusta, tapi sekarang terus kita berupaya untuk menurunkan angka tersebut.

Terkait dengan masalah infrastruktur, dimana telah dibangun jalan-jalan di pulau besar seperti di Misol, Batanta, Salawati dan Waigio.

Raja Ampat tidak memiliki jalan nasional karena terdiri dari beberapa pulau yang bisa menghubungkan satu daerah dengan daerah lain yang ada di sekitarnya. Jika dua calon kabupaten baru terbentuk, yakni Kabupaten Waigio Utara dan Kabupaten Waigio Selatan maka pasti ada jalan nasionalnya nanti.Begitu pula pelaksanaan pembangunan di bidang lainnya terus kita upayakan sesuai dengan kemampuan anggaran yang ada, katanya. (Red)

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.