Site icon Lensapapua.com

Pedagang Pasar Ikan Fandoi Biak Dapat Bantuan Modal Usaha Dari Pemkab Biak Numfor

Lensapapua, Biak – Pemerintah Kabupaten Biak Numfor berikan bantuan modal usaha kepada Pedagang Pasar Ikan Fandoi Biak, bantuan di Januari 2023 akan diberikan kepada 20 orang, kemudian di Februari 2023 akan diberikan kepada 50 orang penerima berikutnya.

Hal tersebut disampaikan Bupati Kabupaten Biak Numfor, Herry Ario Naap S.Si., M.Pd saat melakukan silahturahmi Tahun Baru 2023 bersama para Pedagang Pasar Ikan Biak di Home Stay Pantai Paray Biak, Selasa (03/01/2023).

Selain memberikan bantuan modal usaha tersebut, Bupati juga memerintahkan kepada Kepala Pasar Ikan Biak untuk melakukan penataan di Lantai 2 pasar ikan untuk dalam waktu dekat akan dibuka Koperasi Simpan Pinjam khusus untuk semua pedagang di pasar ikan dengan memberikan bantuan dana kurang lebih sebesar Rp. 300 hingga 500 juta untuk Koperasi tersebut.

“Ini untuk membantu perputaran modal bagi para pedagang di Pasar ikan biak, jadi mari kita semua buktikan dan tunjukan bahwa semua pedagang di pasar ikan biak bisa, kita kembangkan ini dan kita maju bersama-sama untuk menopang roda perekonomian dan bisa meningkatkan pendapatan,” Katanya.

Selain itu Bupati menyampaikan bahwa dalam waktu dekat Pengembangan Kelompok Home Industri Pengalengan Ikan di Biak akan segera dimulai yang kebutuhan produksinya kira-kira bisa mencapai 2000 kaleng per hari, maka yang pasti kebutuhan ikan untuk Home Industri tersebut akan diambil dari Nelayan dan para penjual ikan di Pasar ikan Biak, oleh sebab itu maka kebutuhan ikan juga pasti akan meningkat.

“Saya harap kerjasamanya agar penataan pasar ikan juga bisa terus ditingkatkan agar lebih profesional agar pedagang dan pembeli bisa melakukan aktifitas jual beli dengan baik dan nyaman sehingga bisa terus meningkatkan pendapatan para pedagang yang ada,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Pasar Ikan Biak, Abner Kbarek menyampaikan ungkapan terimakasih dan apresiasi Kepada Pemerintah Kabupaten Biak Numfor atas semua bantuan dan perhatian pemerintah bagi para pedagang di Pasar Ikan Biak, serta saluran bantuan modal usaha yang diberikan bagi pelaku usaha perikanan orang asli Papua.

Silahturami Bersama para pedagang Pasar Ikan Biak juga dihadiri oleh Kepala Disperindag Biak Numfor, Camat Biak Kota, Lurah Fandoi Biak, Kepala Pasar Ikan Biak, para pedagang/pelaku usaha di Pasar Ikan Fadoi Biak.

Exit mobile version