Lensapapua – Bupati Sorong, melalui Wakil Bupati Suka Hardjono, S.Sos, M.Si, menuturkan, dengan adanya pimpinan DPRD setempat yang baru maka tentu pula akan dengan semangat barunya.
Apalagi dengan pembangunan gedung DPRD yang telah memasuki tahap finishing, dinilainya sangat representatif, maka akan membangkitkan semangat dan etos kerja yang sebanding, ujarnya, Senin (11/5).
“Gedung DPRD yang begitu megah dilengkapi dengan berbagai sarana dan prasarana yang ada, tapi tidak diimbagi dengan kinerja yang baik maka percuma saja,” tuturnya.
Bahkan untuk terus membangkitkan semangat kerja pegawai di lingkungan setwan dalam membangun dan melayani masyarakat, tadi pagi saya memimpin apel di sini (DPRD Kabupaten Sorong), ujar Wabup Suka Hardjono. (rim/Red)