Lensapapua– Rencana pembangunan Convention Hall yang akan dibangun oleh Pemerintah daerah kabupaten Sorong dikilometer 23 Tugu Merah masih dalam tahap persiapan dokumen.Kata Bupati Sorong Dr.Drs.Stevanus Malak M.Si. Senin 27/1.
Selanjutnya Bupati menjelaskan bahwa setelah seluruh dokumen tersebut rampung,masih ada juga hal-hal lain yang penting untuk dipersiapkan seperti mobilisasi material yang tidak ada didaerah ini,tentu harus didatangkan dari luar daerah Papua.Jelasnya.
Demikian juga dengan rencana rehabilitasi kantor Bupati yang saat ini sudah banyak yang rusak akibat faktor alam,dirusak rayap dan lain sebagainya.untuk sementara ini kita masih ajukan pengusulan anggaran ke pusat.setelah pemerintah pusat menyetujui barulah kita dapat membangun kembali.Jelasnya.
Kebetulan juga kantor kita ini sudah lebih dari 10 tahun dan sudah banyak yang rusak,dan juga sudah memenuhi syarat untuk direhab kembali.Harapan kita semoga pemerintah pusat dapat segera menyetujui anggaran tersebut. Terang Bupati.(Red)