Pemkab Sorong Dan KEIN bahas Pemanfaatan Sumber Daya Maritim

banner 120x600
banner 468x60

Lensapapua, Bertempat di Ruang Pola Kabupaten Sorong, Senin (16/7/2018, Wakil Bupati Sorong Suko Harjono, S.Sos, M.Si, memimpin audiensi antara Pemerintah Kabupaten Sorong dengan Komite Ekonomi Dan Industri Nasional (KEIN) Republik Indonesia dalam rangka pengumpulan data dan informasi langsung dari stakeholders mengenai upaya dan kendala yang dihadapi dalam memanfaatkan sumberdaya maritim daerah, serta mempelajari strategi dan implementasi yang telah dilakukan pemerintah daerah dalam mengelola sumberdaya perikanan khususnya perikanan tangkap di Kabupaten Sorong. Turut hadir Kepala Dinas Perikanan dan Kelautan Kab. Sorong Dra. Bekti Giri Wahyuni, M.Si, Kadis Koperasi dan UKM Kab. Sorong La Ole, M.Si, Kepala Bidang Litbang Bappeda Kab. Sorong Dr. Markus Karath, M.Si, Kabid Perencanaan Dinas Pertanian Rahman Silehu, Sekretaris Perindag Kab. Sorong Daniel Baso, Tim Komite Ekonomi dan Industri Nasional dan undangan lainnya.

Bupati Sorong dalam sambutan yang disampaikan Wakil Bupati Sorong memberikan apresiasi atas perhatian pemerintah pusat dalam pengembangan dan pemanfaatan potensi sumberdaya maritim di Kabupaten Sorong. Karena Kabupaten Sorong dengan luas wilayah 18.170 KM2 dan populasi 158.816 jiwa (per tahun 2015), memiliki potensi besar dalam pengembangan sumberdaya perikanan dan kelautan.

banner 325x300

Namun tidak dapat dipungkiri, sumberdaya manusia yang dapat memanfaatkan secara maksimal sumberdaya maritim masih membutuhkan dukungan pemerintah untuk pelatihan dan pembiayaan dalam proses penangkapan, pengolahan dan produksi. Wakil Bupati berharap kunjungan kerja Pokja Industri Perikanan, Maritim dan Peternakan (IPPM) dapat membawa angin segar di Kabupaten Sorong dengan melaporkan langsung kendala-kendala yang dihadapi pemerintah dalam mengembangkan potensi perikanan dan kelautan kepada pemerintah pusat pada masa pemerintahan Presiden Joko Widodo.

Produksi Perikanan maritim di Kabupaten Sorong didominasi sumber pelagis (Ikan Teri, Layang, Selar, Tenggiri, Tuna dan Cakalang), Udang, Lobster, Rumput laut, dan Teripang Pasir yang dalam tahap pengembangan budidaya di daerah Seget. Selain itu, potensi perikanan air tawar di Kabupaten Sorong didominasi mujair dan ikan mas. red

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses