Lensapapua, Tugas sebagai seorang majelis jemaat merupakan tugas mulia yang harus dijalankan dengan sungguh-sungguh sebagai bentuk komitmen dalam Iman Kristen, sehingga pelayanan yang diberikan menjadi satu kesadaran tersendiri tidak sekedar melayani umat atau jemaat melainkan juga melayani Tuhan Yesus Kristus.
Hal tersebut disampaikan Bupati Sorong, Dr. Drs. Stepanus Malak,M.Si., saat menghadiri kegiatan Temu Raya ke-7 Majelis Jemaat se-Klasis GKI Sorong di Aimas Convention Centre Kabupaten Sorong. Jumat (13/5)
Stepanus Malak mengajak agar pekerjaan besar sebagai majelis jemaat gereja dilaksanakan setulus hati sebagai bentuk panggilan dan pengabdian gereja.
Sementara, Ketua Klasis GKI Sorong, Pendeta Andrikus Mofu,M.Th., menjelaskan pentingnya temu raya ini dilaksanakan apalagi lagi bertepatan dengan baru terpilihnya majelis jemaat yang baru.
Kegiatan temu Raya ke-7 tahun 2016 untuk majelis jemaat menjadi satu sukacita untuk terus memberikan pelayanan bagi umat, bagi Gereja dan bagi Tuhan Yesus Kristus. red