Lensapapua- Tingkatkan kesadaran menjaga lingkungan, Badan Lingkungan Hidup Kota Sorong serius menggalakkan kampanye menjaga lingkungan untuk kalangan anak sekolah.
Menjaga lingkungan tetap bersih, asri, dan nyaman, menjadi tugas serta tanggung jawab bersama, tidak memandang latar belakang masyarakat apapun, oleh sebab itu Badan Lingkungan Hidup Kota Sorong berinisiatif untuk melakukan kampanye menjaga lingkungan secara berkelanjutan dengan sasaran usia anak sekolah, dari tingkat sekolah dasar, sekolah menengah pertama dan sekolah menengah atas.
Dijelaskan Kepala Badan Lingkungan Hidup Kota Sorong, Julian Kelly kambu, upaya menjaga kebersihan tidak bisa dilakukan setengah – setengah, dan harus dilakukan sepenuh hati dan berkelanjutan, sehingga diharapkan masyarakat pun ikut ambil bagian dalam program tersebut, selain itu sasaran anak sekolah dipandang sangat tepat dengan maksud sebagai media pembelajaran.
Lingkungan kota Sorong lambat laun semakin membaik, tidak hanya dipusat kota, melainkan juga dibagian belakang dari kota Sorong, oleh karena itu kesadaran, dukungan nyata menjaga lingkungan sebagai kunci agar lingkungan kota Sorong tetap lestari. (yud/red)