PetroChina International (Bermuda) Ltd Siap Bayar Ganti Rugi Tanah Warga Sesuai Aturan

banner 120x600
banner 468x60

Resident Manager.PetroChina.Ir.Tata Mardiyanta

Lensapapua–  Terkait dengan beberapa persoalan yang menyangkut ganti rugi tanah/lahan milik warga masyarakat yang terkena pada penggunaan jalan maupun  diarea operasi Migas, tentu akan sangat berdampak negative, kata Ir.Tata Mardiyanta, Resident Manager PetroChina International (Bermuda)Ltd. Selasa (17/2)

banner 325x300

Hal ini dikemukakannya mengingat beberapa waktu ini warga masyarakat sering melakukan pemalangan pada jalan-jalan yang menuju lokasi/area Migas, tentunya ini kan akan menghambat jalannya roda pembangunan didaerah ini maupun pekerjaan kami dibidang Migas, dan juga menghambat masyarakat lainnya yang harus melewati jalan tersebut ketempat tujuannya,

Termasuk dengan  pemalangan jalan dikilo meter 18 dalam yaitu kasus bapak Salmon Osok, jalan tersebut setiap saat  dilalui oleh  masyarakat, nah untuk kasus tersebut saat ini sedang dimediasi oleh hakim mediator, agar kasus tersebut dapat diselesaikan sesuai prosedur hukum yang berlaku karena diarea tersebut ada ketidak sesuaian dan lain sebagainya, jadi saat ini kami sedang dimediasi oleh pengadilan negeri Sorong, terang Mardiyanta.

Adapun kami dari pihak perusahaan PetroChina harus mengikuti peraturan yang sudah ditetapkan oleh SKK Migas dan pemerintah daerah, maka sesuai dengan peraturan dari pemerintah daerah untuk penggunaan didalam operasi Migas yang digunakan untuk jalan harga /meter persegi adalah Rp. 3.750 dan untuk lokasi Migas adalah Rp. 7.000/meter persegi.

Pada intinya kami dari perusahaan PetroChina siap memberikan ganti rugi tanah sesuai dengan panjang dan lebar jalan yang digunakan atau tergunakan dan juga sesuai dengan peraturan yang ada, tetapi dari pihak bapak Salmon menuntut adanya konpensasi penggunaan jalan dan lain sebagainya, hal inilah yang kami kira sangat tidak mungkin, pungkas Mariyanta. (Red)

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.