Masyarakat Distrik Seget Keluhkan Perbedaan Bantuan

banner 120x600
banner 468x60

Sem Mugu.Masyrakat Distrik Seget.

Lensapapua– Terkait dengan penyerahan bantuan 3 unit mobil Hi Lux pada masyarakat yang berada di Ring I distrik Klamono, Hal tersebut jelas menimbulkan kecemburuan sosial pada masyarakat yang berada pada Ring I distrik Seget.Demikian disampaikan Sem Mugu,salah satu pemerhati/perwakilan yang dipercaya masyarakat distrik Seget. Saat menyampaikan keluhannya pada media ini. Jumat 22/8.

banner 325x300

Sem  menjelaskan, Lalu bagaimana dengan masyarakat yang berada pada Ring I distrik Seget, karena pada tahun 2013 lalu, pemerintah daerah Kabupaten Sorong hanya menyerahkan bantuan 1 unit mobil Hi Lux dan 2 unit mobil Avansa. Sementara Distrik Seget memiliki kurang lebih 500 Sumur pengeboran yang dikelola oleh Pertamina Kilang Kasim dan PetroChina Internasional (Bermuda) Ltd. Terangnya.

Sementara kami dari pihak masyarakat distrik Seget memiliki dasar Hukum yang sudah ditandatangani bersama antara DPRD dari Komisi I dan Komisi II dan pemerintah daerah setempat pada tanggal 11 September 2012, Yang menyatakan bahwa masyarakat daerah Ring I penghasil,berhak memiliki 10% dari Dana Bagi Hasil (DBH) Migas  tersebut. Ujarnya.

Sem menghimbau agar pemerintah daerah dapat memberikan penjelasan secara detail kepada masyarakat,agar kami dapat mengerti dan memahami secara baik tentang ketidak ber-imbangan atau ketidak adilan dalam proses pemberian bantuan tersebut.Apakah 10% DBH  Migas tersebut untuk dibagi pada 4 distrik penghasil seperti Klamono,Seget,Salawati Selatan dan distrik Aimas, atau 10% pada masing-masing distrik penghasil. Tegasnya.

Olehnya itu langkah kami selanjutnya, kami sudah menyampaikan surat secara resmi agar pihak pemerintah daerah dapat segera melakukan rapat bersama dengan kami untuk menjelaskan segala sesuatunya, yang terkait dengan isi dari perjanjian yang telah disepakati bersama tersebut. Tegasnya. (Red)

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.