banner 468x60

ASN Pemkab Sorong Kerja Bakti Diseputaran Alun-Alun Aimas

banner 120x600
banner 468x60

Lensapapua – Pelaksana tugas Sekda Kabupaten Sorong Nikolas Osok memimpin apel bersama seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Dilanjutkan dengan kegiatan kerja bakti sesuai dengan lokasi yang telah ditunjuk menjadi tanggung jawab masing-masing OPD.

 

banner 325x300

Dalam arahan singkat, Plt Sekda, kesehariannya sebagai Asisten III Setda mengucapkan, terima kasih atas peran serta semua OPD dalam ikut mengambil bagian mengikuti kegiatan tersebut, Jum’at (11/6-2021) di alun-alun Aimas.

 

Lanjut Osok, kegiatan kerja bakti ini selain agar Kota Aimas  kelihatan bersih, juga dalam rangka menyambut ulang tahun Kabupaten Sorong ke-54, yang akan berlangsung melalui upacara sederhana pada   Senin  14 Juni nanti.

 

Dengan mempertimbangkan situasi dan kondisi saat ini masih pandemi Covid-19,  maka dia berharap setiap OPD masing-masing  mengirimkan 10 ASN saja.

 

Para peserta  mengenakan pakaian Korpri untuk mengikuti upacara bendera berlangsung di halaman Kantor Bupati Sorong Aimas. (rim/red)

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.