Pengajuan Pimpinan Definitif Setelah Kelengkapan Alat-Alat Dewan Terbentuk

banner 120x600
banner 468x60

Rasimin,SE.

Lensapapua–  Terkait dengan jadwal program kerja, kami dari unsur pimpinan DPRD sementara sedang menunggu jawaban surat dari masing-masing partai politik terkait pengiriman nama-nama untuk menempati fraksi dan juga dikomisi-komisi, kata Rasimin, SE. Ketua sementara DPRD Kabupaten Sorong. Rabu (29/10)

banner 325x300

Sambil menunggu surat tersebut, besok tanggal 30/10 akan ada rapat internal dewan terkait pembentukan panitia kerja (Panja) tata tertib dan kode etik dewan, dalam Panja tersebut akan dibentuk atau disusun alat-alat kelengkapan dewan diantaranya Badan Anggaran, Badan Legislasi, Badan Musyawarah, Badan Kehormatan dan komisi-komisi seperti komisi I atau komisi A, komisi II dan komisi III, jelas Rasimin.

Didalamnya juga nanti  akan difinalkan fraksi-fraksi, untuk sementara ini sudah ada beberapa partai yang mengirim atau membalas surat kami dari pimpinan sementara terkait fraksi-fraksi didewan, dimungkinkan nantinya fraksi pada DPRD Kabupaten Sorong akan ada 6 fraksi, yakni fraksi Golkar yang terdiri dari 7 orang anggota, fraksi partai Demokrat 4 orang anggota, fraksi PKB dengan 3 kursi murni, fraksi Nasdem 3 kursi murni, fraksi Gerindra bergabung dengan PAN, fraksi PDIP bergabung dengan PKPI, namun kepastiannya  akan ditetapkan/disahkan pada sidang Paripurna yang akan dipimpin oleh pimpinan Definitif, tegas Rasimin.

Selanjutnya setelah alat-alat kelengkapan dewan terbentuk, maka proses selanjutnya adalah pengajuan pimpinan Definitif dari DPRD ke Gubernur melalui Bupati Sorong, diperkirakan jika tidak ada halangan maka awal Desember ini sudah terbentuk pimpinan Definitif, kemudian selanjutnya  akan ada agenda besar yaitu sidang APBD murni 2015, beber Rasimin.

Rasimin menambahkan, untuk unsur pimpinan ketua dan wakil ketua Definitif adalah ketua dari partai Golkar, wakil ketua satu dari partai Demokrat dan wakil ketua dua dari partai PKB, terkait dengan nama-namanya sampai saat ini kami belum dapat bocoran, dan kami akan menyampaikan nanti ketika surat rekomendasi dari masing-masing partai sudah resmi masuk ke pimpinan dewan yang tentunya akan diperkuat pada sidang nanti, kata Rasimin.(Red)

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.