Masyarakat Papua Peternak Sapi Harus Bisa Menjadi Peternak Profesional

banner 120x600
banner 468x60

wakil Bupati Sorong bersama kepala dinas peternakan,saat diwawancarai.

Lensapapua– Pemerintah daerah melalui Dinas peternakan Kabupaten Sorong gelar Pelatihan peternakan “Budi daya ternak Sapi potong” bagi putra putri masyarakat Papua dibeberapa distrik wilayah Kabupaten Sorong,dari dana Otsus tahun 2014, digelar dihotel Aquarius Aimas.Kamis 25/9.

banner 325x300

Wakil Bupati Sorong Suko Hardjono S,Sos.M,Si.Mengatakan bahwa hal ini merupakan satu program peningkatan pendidikan dan pelatihan, khusus bagi peternak Sapi masyarakat Papua perlu adanya satu pemahaman yang baik dan tingkat kesabaran yang tinggi,keuletan dan ketabahan didalam memelihara ternak Sapi, karena untuk memelihara Sapi ada jangka waktu yang cukup untuk bagaimana ternak-ternak tersebut dapat berkembang dengan baik,berbeda dengan memelihara hewan-hewan lainnya, maka diharapkan dengan kesabaran dan keuletan ini lah yang menjadi satu modal utama untuk mengembangkan ternak Sapi tersebut, agar tidak mudah tergoda untuk menjual ternak Sapi nya pada para tengkulak,ujar wakil Bupati.

Olehnya itu melalui pelatihan-pelatihan seperti ini lah kita harapkan dapat menjadi pemahaman serta pengalaman bagi para perternak untuk bagaimana bisa  merawat Sapinya dengan baik seperti pada saat Sapi tersebut sedang birahi,atau lagi sakit atau bahkan harus bisa memberi makanan tambahan agar Sapinya bisa gemuk-gemuk dan beranak secara berkesinambungan agar bisa memiliki nilai yang tinggi,dan hal ini akan menjadi mengalami perubahan pada tingkat ekonomi keluarga mereka juga,imbuhnya.

Dengan demikian kita sangat berharap kiranya para peternak-peternak ini nantinya bisa menjadi peternak yang terkenal dan professional serta mampu menjadi penyokong ternak Sapi untuk se-Sorong raya,apa lagi dengan hamparan wilayah yang begitu luas dan lahan-lahan yang belum dimanfaatkan sangat cocok untuk dijadikan lahan ternak Sapi,bebernya.

Wakil Bupati menambahkan program Otsus seperti ini setiap tahun dilakukan bagi seluruh masyarakat Papua, yang tentunya harus diinventarisir terlebih dahulu nama serta alamatnya agar tidak terjadi pemberian yang ber-ulang,jadi pemberian bantuan ternak Sapi ini kita lakukan secara bergiliran,agar masyarakat Papua lainnya juga bisa mendapatkan hak yang sama,pungkasnya. (Red)

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.