banner 468x60

Kapolres Sorong : Pemberian Reward Merupakan Prestasi Kinerja Anggota

Kapolres Sorong saat menyerahkan Reward bg anggota yg berprestasi
banner 120x600
banner 468x60
Kapolres Sorong AKBP. Iwan P. Manurung. S.Ik., saat memberikan piagam penghargaan bagi 5 orang anggota yg memasuki masa pensiun

Lensapapua –  Pemberian Reward bukanlah satu hak, tetapi merupakan satu prestasi kinerja anggota, melalui penilaian pimpinan, sehingga anggota tersebut memenuhi persyaratan untuk mendapatkan Reward. Sehingga semakin meningkatkan kinerja dan kemampuan profesionalitas, Ujar Kapolres Sorong Aimas. AKBP. Iwan P. Manurung. S.Ik.

 

banner 325x300

Pernyataan ini disampaikan Kapolres pada saat memimpin upacara dihalaman Mapolres Sorong dirangkaikan dengan pemberian reward bagi anggota yang berprestasi serta dilanjutkan dengan  acara pedang pora dan wisuda pelepasan lima  anggota Polres, yang telah memasuki purna bhakti.

Kepada  kelima personel   yang telah memasuki usia purna bhakti (purnawirawan), dengan masa kerja tertinggi 39 tahun atas nama AKP Muksin.

 

Berikutnyavatas nama,  Iptu (purn) Moch Azis, Aiptu (purn) Yustus Laleat, Aiptu (purn) Jefry Roteng. Dan Aiptu  (purn) Markus Sadi  Matana, dengan masa kerja 34 tahun. Dan bagi kelima personil yang telah memasuki masa pensiun juga kita berikan piagam penghargaan atas jasa jasanya serta loyalitas dibidang operasional maupun dibidang pembinaan selama bertugas. Ujar Iwan

Kapolres Sorong saat menyerahkan Reward bg anggota yg berprestasi

Kepada 11 Personil yang menerima Reward, Iwan berpesan agar dapat menjadi contoh suri tauladan baik dari sisi kinerja, kemampuan dan perilaku serta motivasi serta jadi motivator kepada personil lainnya untuk mendapatkan serta membangun yang lebih baik lagi kedepan.

 

Sebab untuk mendapatkan Reward ini sudah melalui beberapa indikator serta melalui rapat dewan Wanjab, yang tentunya tidak sembarangan terpilih, harus sesuai indikator tersebut.

 

Melalui pemberian Reward ini, saya berharap kepada seluruh personil lainnya agar kedepan semakin termotivasi untuk berbuat yang lebih baik lagi. Pungkas Iwan. Red

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.