banner 468x60

Kapolda Papua Beri Apresiasi Kepada Jajaran Pemkab Sorong

banner 120x600
banner 468x60

banner 325x300

IMG_0687

Lensapapua Kapolda Papua, Irjen Pol, Drs. Tito Karnavian, MA memberi pengharagaan yang setinggi-tingginya dan apresiasi kepada Pemkab Sorong dan jajaran DPRD yang telah menghibahkan sebagian asetnya kepada Polri dalam hal ini  kepada Polres Sorong Kota. Hal itu disampaikan Kapolres Sorong Kota, AKBP Harry Golderhardt, S.Ik, M.Si ketika menghadiri acara penyerahan asset, yang berlangsung di Aimas, Senin (30/9).

Kapolres Sorong  dihadapan Bupati Sorong melalui Wakil  Bupati, Suka Hardjono  maupun kepada Ketua DPRD, Aleks Ferri Flassi yang didampingi dua unsur pimpinan DPRD serta jajaran pejabat terkait,   menyampaikan maaf atas ketidak hadirnya Kapolda Papua, karena saat ini pejabat tersebut tengah melaksanakan tugas memantau perkembangan  kegiatan  pemilukada di  Kabupaten Wamena.Terangnya.

 Pada kesempatan yang sama Kapolres Sorong Kota juga memberikan ilustrasi di awal masa tugasnya di daerah ini, di mana beberapa bulan yang lalu kurang lebih 15 hari setelah ia dilantik, dan Ia mencoba meninjau dan melihat langsung asset bangunan yang dimiliki Polresta.

Satu hal yang menjadi pertanyaan nya kepada salah  satu anggota bahwa bangunan ini milik siapa, dan anggota nya menyatakan bahwa bangunan ini adalah miliki DPRD Kabupaten Sorong. Dan satu hal lagi yang membuat Ia terhenyak karena sewaktu-waktu Aset atau bangunan ini bisa diminta kembali,dan anggota saya mau kemana.Inilah yang menjadi beban pikiran buat kami selama ini.Terangnya.

Bagaimana personil anggota Satlantas yang memanfaatkan gedung tersebut dalam melaksanakan tugas. Selanjutnya dapat merasa nyaman  dalam memberikan pelayanan di kantor tersebut.Inilah yang menjadi beban kami.Pungkasnya.

Tahun anggaran 2014 pihaknya akan  membangun gedung Satlantas dua lantai. syaratnya hanya satu, bahwa lokasi yang akan dibangun, sudah  menjadi asset Polri baru dananya bisa dicairkan.Terangnya.

Syukur lah, suatu ketika saya menemui Bupati Sorong dalam situasi informal, karena dilandasi dengan niat yang tulus dari saya untuk  memberi kenyamanan kepada anggota dalam pelayanan tugas sehingga tidak ragu-ragu lagi, dan saya mencoba menyuarakan maksud tersebut kepada Bupati Sorong, ternyata gayung bersambut maksud dan niat saya itu disetujuinya, kenang AKBP Harry Goldenhardt.

Selanjutnya, saya melakukan koordinasi dengan Ketua DPRD Kabupaten Sorong dan dua unsur pimpinan  dewan dan Sekretaris Dewan ternyata gayung bersambut direspon baik  niat itu, Ujarnya.

Dengan adanya penyerahan asset tersebut kepada Polri maka pada tahun 2014 nanti rencana tersebut akan dilanjutkan dengan pembangunan gedung Satlantas Polres Sorong Kota.

Tuntutan kami hanya satu tidak lain adalah “tingkatkan pelayanan dan  kinerja,” karena bagaimana pun keberadaan pemerintah untuk memberi pelayanan  terbaik kepada masyarakat serta  terdepan dalam tugas pelayanan prima kepada masyarakat, imbaunya.  (AK/Red)

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.