Lensapapua- Badan SAR Nasional adalah tim evakuasi dan pencarian,pada saat mencari, tim evakuasi itulah tupoksi badan SAR Nasional pada saat ada bencana.Kata kepala Basarnas Sorong Moh.Arifin.Senin 03/2.
Lebih jauh Arifin menjelaskan bahwa badan SAR Nasional akan merespon setiap ada musibah baik musibah penerbangan,pelayaran maupun bencana lainnya,sehingga kami akan selalu bekerja sama dengan TNI,POLRI dan masyarakat didaerah ini.Terangnya.
Arifin mencontohkan bahwa beberapa waktu yang lalu badan SAR sudah membicarakan hal ini dengan semua instansi pemerintah dan swasta,dan dibuatkanlah draf atau susunan agenda kerja yang nantinya akan ditanda tangani oleh Gubernur,dalam draf tersebut sudah tertera dengan jelas peran dan fungsi dari TNI,POLRI dan swasta yang terlibat turut terlibat didalamnya agar dapat terkoordinir dengan baik.Jelas Arifin.
Untuk menindak lanjuti hal ini,kami akan berkoordinasi setiap tahunnya kepada semua pihak-pihak yang terkait tersebut,agar kami dapat memberi laporan pada badan SAR Nasional pusat.
Dengan demikian kami akan merespon dengan sangat baik rencana gelar pasukan yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat ini,karena sumber daya manusia (SDM) kami saat ini ada sejumlah 70 Orang yang sudah siap pakai,serta siap memberikan penyuluhan pada masyarakat.dilengkapi dengan sarana dan prasarana yang sangat memadai dalam menghadapi bencana.Terang Arifin.(Red)