Lensapapua – Koramil Seget dan Makbon memperoleh empat sertifikat tanah dari Pemkab setempat, langsung diserahkan Bupati Dr. Johny Kamuru, M.Si kepada Dandim 1802 Letkol Infanteri Tody Imansyah.
Dengan adanya sertifikat tanah tersebut, kata Letkol Tody memang fasilitas kita harus bersertifikat.
Sehingga, atas dasar itu kita bisa lapor ke Mabes TNI-AD untuk mendapatkan pembangunan, jelas Dandim 1802/Sorong, Selasa (14/6-2022) di Aimas Convention Centre, bersamaan dengan puncak peringatan Hut Kabupaten Sorong ke-55.
Tadi kita dapat empat sertifikat tanah. Dimana Koramil Seget dan Koramil Makbon masing-masing dapat dua sertifikat, baik untuk Makoramil, mess dan rumah dinas Koramil, aku Letkol Inf. Tody kepada sejumlah awak media di daerah ini.
“Kita membangun sinergitas seperti harapan dar Buati Sorong tadi. Baik melalui Kodim, Korem dan Kodam, dimana kita membantu roda-roda pemerintah, dan Pemda juga memberi kontribusi kepada TNI-AD untuk dukungannya terhadap markas-markas kita,” aku Tody.
Kita di Kodam XVIII Kasuari Papua Barat masih membutuhkan pengembangan-pengembangan, baik di tingkat Koramil maupun Kodim-Kodim.
Tentu hal ini perlu sertifikasi dari markas-markas kita untuk dapat pembangunan ke depannya, kata Dandim Sorong.
Ke depan kita upayakan ada mess atau barak-barak bagi prajurit. Bahkan, kemarin dirinya mendapat telepon dari salah satu kepala suku dan kepala kampung, dimana dalam pembicaraan kami berlangsung mereka minta pos Koramil tambahan di tempatnya.
Karena mereka juga butuh rasa aman. Dengan kehadiran kita masyarakat akan lebih merasa aman dan nyaman dalam beraktivitas, tuturnya. (rim/red)