Lensapapua– Bupati Sorong, Dr. Drs. Stepanus Malak, M,Si. mengemukakan bahwa Gubernur Sulawesi Utara Dr. Ir. Sinyo Harry Sarundajang, M,Si., adalah seorang figur putra terbaik dari Indonesia bagian Timur yang terbaik dalam pemerintahan saat ini, kata Bupati Sorong. Kamis (02/7)
Hal ini dikatakan Bupati Sorong karena Gubernur Sulut telah membaktikan dirinya bagi bangsa dan Negara dalam berbagai hal, terutama dalam bidang politik pemerintahan seperti yang bisa kita rasakan pada saat ini.
Gubernur Sulut juga masuk dalam tim penggodokan Undang-Undang Otonomi khusus bagi Papua, termasuk didalamnya agenda pemekaran-pemekaran beberapa wilayah daerah otonom baru seperti yang sudah berkembang saat ini.
Oleh sebab itu kehadiran Gubernur ini juga sekaligus melihat perkembangan-perkembangan yang terjadi ditengah-tengah masyarakat diwilayah pemerintahan Papua Barat lebih khususnya di Kabupaten Sorong, kata Bupati.
Lanjut dikatakan Bupati Sorong bahwa kondisi yang ada diwilayah Sorong pada umumnya dan lebih khusus di Kabupaten Sorong, telah jauh berubah semenjak 15 tahun lalu Gubernur pernah datang ke Sorong, baik dari tingkat pelayanan terhadap masyarakat maupun pembangunan diberbagai bidang termasuk dari sisi kehidupan masyarakat yang Multi Kultural. Dan semua hal ini bisa terjadi atas kerja keras dari semua pihak.
Dengan demikian langkah-langkah yang telah dicetuskan dalam Otsus maupun otonomi daerah telah membawa harapan baru dalam kemajuan-kemajuan dimasyarakat. Oleh sebab itu kedepan upaya untuk meningkatkan kwalitas SDM telah kita upayakan melalui bidang pendidikan dan juga melalui bidang-bidang lainnya agar kebutuhan hidup masyarakat dapat tercapai.
Dari bidang pendidikan yang kita gratiskan telah berjalan selama 3 tahun, mulai dari tingkat SD,SMP dan SLA, untuk mengejar ketinggalan-ketinggalan yang dialami oleh masyarakat Papua, termasuk dalam bidang-bidang lainnya yang telah nyata juga upaya untuk membangun serta memajukan masyarakat, sehingga kondisi kemajuan ibu kota Kabupaten Sorong bisa terlihat seperti saat ini, yang mencerminkan kehidupan masyarakat yang dinamis dalam aktivitas kehidupan, baik itu dari sisi ekonomi maupun kehidupan sosial, bahkan telah dapat menaikkan pendapatan perkapita masyarakat jauh lebih dari tingkat nasional.
Meskipun semua upaya telah kami lakukan, namun kami tetap berharap kepada Gubernur Sulut hendaknya bisa mendorong masyarakat Sulut yang ada diwilayah Papua dan Papua Barat ini, agar bisa lebih maju kedepan, dan selaku pemerintah daerah, saya mengajak kita semua untuk bisa mencontohi apa yang telah diperbuat oleh Dr. Sam Ratulangi pahlawan nasional kita, agar kita bisa berguna bagi diri sendiri maupun bagi orang lain, himbau Bupati. (Red)