Lensapapua– Secara Nasional Kementerian Energy dan Sumber Daya Mineral Republik Indonesia berkomitmen akan membangun jaringan pipa Gas Bumi ke rumah-rumah Masyarakat yang Daerah nya memiliki sumber daya Gas bumi. Untuk itu lah Sosialisasi ini dilakukan disini. Ujar Ir. Isnaini,M.BA. Kasubdit Niaga Migas selaku Pejabat pembuat Komitmen, Kamis 29/8 di Aimas Sorong.
Sebelum semua ini dilakukan tentu ada perencanaan, Setelah perencanaan baru pelaksanaan Konstruksi,pra konstruksi juga akan diadakan sosialisasi, dan setelah berkisar 80% akan dilaksanakan lagi sosialisasi pada warga agar dapat diketahui apa kendala-kendala yang ada dilapangan. pra Konstruksi juga akan diadakan komisioning untuk pengaliran Gas,yang membutuhkan waktu 1 minggu,baru lah dapat di operasikan.Jelasnya.
Secara teknis dijelaskan bahwa Untuk gas ini tentu sudah di Regulasi/diatur di MRS nya yang dilakukan di Klalin, dan diturunkan lagi di Meter nya atau diregulatornya.Baik di kompor sendiri juga ada penurunan sampai 35-40 Mili Bar.jelas ini sangat rendah. Jelasnya.
Untuk pengoperasian nya sendiri nanti akan dilakukan oleh Badan Usaha Milik Negara(BUMN) seperti Pertamina, yang akan bekerja sama dengan Badan Usaha Milik Daerah.
Ditarget kan setiap Kabupaten sekitar 4.000 rumah yang akan disambungkan.target untuk penyambungan tahun ini di taksir berakhir sampai desember 2013.kemudian akan dilakukan perjanjian jual beli gas dengan produsen gas seperti PetroChina.selanjut nya akan ada perjanjian dari PetroChina dengan Operator dan tentu akan memakan waktu .dan setelah itu akan ditunjuk Operatornya.
Seperti yang sudah dipasang di Bontang,Sidoarjo,Depok,Bekasi, sampai saat ini belum pernah ada kejadian yang meledak.karena pipa ini sudah di tes,dan ditanam dengan ukuran 1-1,5 meter dibawah tanah, tidak terjadi korosi,dan tidak akan pecah.Tegasnya.
Untuk pemakaian dalam rumahtangga paling besar berkisar 15mmk.yang bila dirupiahkan bisa sekitar 40-60 ribu rupiah. Maka dibandingkan dengan elpiji, Gas Bumi ini jauh lebih Ekonomis.
Diharapkan agar perjanjian jual beli Gas tersebut dapat berjalan dengan lancar.Serta sangat diharapkan partisipasi dan dukungan dari seluruh Masyarakat agar pembangunan jaringan dapat berjalan dengan lancar.serta Masyarakat dapat menikmati sumber Energy yang lebih Ekonomis,aman dan bersih.Pungkasnya. (Red)